Sei Rampah 5/11/2019, dengan berakhirnya masa jabatan Sekretaris Daerah Kabupaten Serdang Bedagai dari yang lama Drs. Hadi Winarno, MM. dengan yang baru dilantik H.M faisal Hasrimy, AP,MAP maka berakhir pula masa jabatan ketua Darma Wanita Persatuan (DPW) dan Gabungan Organisasi Wanita (GOW) yang merupakan istri dari Pejabat Sekdakab.Pergantian tersebut ditandai dengan serah terima jabatan dari ketua DPW dan GOW yang lama drg.Hj.Khairani Hadi Winarno untuk masa bakti 2016-2019 kepada Ny.Uke Retno Wahyuni Faisal Hasrimy dengan masa bakti 2019-2024. Kegiatan tersebut dilaksanakan di aula Sultan Serdang Komplek Kantor Bupati Serdang Bedagai.

Hadir dalam acara tersebut penasehat DPW Kabupaten Serdang Bedagai Ny.Hj.Marliah soekirman, Ketua DPC GOPTKI Ny.Hj.Rosmaida Darma Wijaya, pengurus DPW dan GOW Kabupaten Serdang Bedagai, Wakil Ketua Dharmayukti Karini cabang Sei Rampah ibu Rosmawati Munir beserta anggota, dan para undangan lainnya.

Pada kesempatan ini drg.Hj. Khairani Hadi Winarno menyampaikan pamit dari kepengurusan DPW dan GOW Kabupaten Serdang Bedagai, semoga kita senantiasa dalam lindungan Allah SWT tutupnya. //PTIP





